Friday, February 18, 2011

Download Trailer Film Jenglot Pantai Selatan | Video & Sinopsis

Film Jenglot Pantai Selatan - Film Indonesia kembali di semarakkan dengan kehadiran film-film baru, salah satunya adalah film Jenglot Pantai Selatan. Dari judulnya saja sudah ketebak bahwa film jenglot pantai selatan bergenre Horor.

Download Trailer Film Jenglot Pantai Selatan | Video & Sinopsis

Namun tetap seperti film-film bergenre horor sebelumnya, film Jenglot Pantai Selatan di balut dengan adegan-adegan seksi para pemainnya. Film ini di bintangi oleh Debby Ayu, Temmy Ramadi, Zidni Adam, Wichita Satari, Febrianie, Fedrzilla, dan Framli Nainggolan. Diproduksi oleh Maxima Picture

Video Trailer film Jenglot Pantai Selatan



Sinopsis Film Jenglot Pantai Selatan

Randy bersama teman-temannya berencana untuk berlibur di sebuah pantai yang tenang yaitu di pantai perawan. Dan merekapun sepakat untuk berlibur di pantai tersebut. Pantai Perawan itu baru di beli oleh seorang pengusaha muda untuk di kembangkan sebagai tempat wisata.

Setelah tiba di pantai tersebut, mereka tampak senang bisa berlibur di pantai. Namun mereka tidak ada yang tahu telah terjadi hal aneh di desa dekat pantai tersebut, yaitu kemunculan mahkluk jenglot, yang haus akan darah.

Warga desa berhasil menangkap makluk aneh tersebut, namun di lepas kembali, karena warga desa percaya bahwa mahkluk jenglot tersebut adalah penunggu pantai selatan. Berawal dari itu mahkluk tersebut mulai memburu siapapun yang mencemari pantai.

Baca Juga : Film Arwah Goyang Karawang | Video & Sinopsis